Sambut Harhubnas 2022, Dishub NTB Gelar Bakti Kemanusiaan

    Sambut Harhubnas 2022, Dishub NTB Gelar Bakti Kemanusiaan
    Peserta Donor Darah dalam rangka Harhubnas 2022 di Dishub NTB (08/09)

    Mataram NTB - Berbagai kegiatan diselenggarakan Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi NTB menjelang Hari Perhungan Nasional (Harhubnas) 2022 pada 17 September mendatang.

    Kegiatan tersebut mulai dari Bakti, kemanusiaan, Bakti Sosial hingga pada kegiatan sosialisasi kepada masyarakat terkait keselamatan berlalulintas dan hambatan samping yang dapat mengganggu kelancaran transportasi.

    Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB L. Moh. Faozal dalam keterangannya pada media ini menyampaikan rangkaian beberapa kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini (08/09).

    "Hari ini ada 3 kegiatan kami lakukan bersamaan, yakni Bakti kemanusiaan berupa donor darah yang di laksanakan di Kantor Dishub NTB, kemudian Sosialisasi keselamatan berlalulintas yang dilaksanakan di SMA 1 Selong dan terakhir sosialisasi Hambatan samping di wilayah Batu Kliang Lombok Timur, "beber Kadis Faozal.

    Harhubnas tahun 2022 mengusung tema "Bangkit Maju Bersama" menuju Transportasi Gemilang. Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan motivasi kepada kita semua khususnya di NTB untuk bagaimana memberikan yang terbaik kepada masyarakat.

    Terkait kegiatan kemanusiaan kali ini, Faozal mengatakan pihaknya bersinergi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) NTB untuk melaksanakan Donor darah.

    Dari hasil pantauan sampai selesai kurang lebih 75 pendonor telah menyumbangkan darahnya yang nantinya diperuntukkan untuk masyarakat yang membutuhkan.

    "Kegiatan Donor darah ini kami selenggarakan bersama PMI NTB, hasil donor tersebut akan di simpan di gudang PMI yang nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, "ucapnya.

    "Semoga melalui kegiatan kemanusiaan ini dapat bermanfaat bagi yang tengah membutuhkan, karena setetes darah akan berguna bagi kelanjutan hidup orang yang membutuhkan, "tambahnya menyudahi pembicaraan.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Melahirkan Bayi Kembar 4 Selamat, Pasangan...

    Artikel Berikutnya

    Aksi Saling Dorong Polisi Vs Demonstran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah
    Polres Sumbawa Kerahkan 100 Personel Gabungan Pengaman Debat Pilkada Sumbawa

    Ikuti Kami